Sabtu, 29 September 2012

Ayo! Mainkan Games Merawat Hewan yang Seru ini.

Kali ini aku mau bahas tentang Games Merawat Hewan.
Kalo kamu penggemar games sekaligus suka sama binatang,wajib main games ini! Games ini seru,juga menambah pengetahuan kita tentang hewan dan cara merawatnya lho..

1. Cute Farm Hospital  (Rumah Sakit Hewan Ternak)
       Game ini ada hubungannya dengan hewan-hewan yang membutuhkan pertolongan medis atau hewan-hewan ini sedang sakit. Beda sama versi sebelumnya (Cute Pet Hospital) yang hanya merawat hewan-hewan peliharaan saja, game ini khusus merawat hewan-hewan ternak atau peternakan.
       Nah,sebelum melakukan penanganan medis,kita harus melakukan diagnosa a.k.a pemeriksaan dulu di ruang diagnosa. Setelah itu,baru kita bawa hewan itu ke ruang perawatan.

2. Panic at The Zoo (Panik di Kebun Binatang)

        Game yang satu ini mengajak kita buat merasakan beratnya pekerjaan petugas kebun binatang. Pekerjaan mereka cukup banyak! Apalagi jika rekan kerjanya tidak masuk.
        Itulah yang dialami teman kita dalam game ini. Semua rekan kerjanya sakit. Jadi,dia harus kerja sendirian menjaga dan merawat semua semua binatang,sekaligus membuat para pengunjung senang.
        Dalam game ini,kita harus membantu memberi makan dan minum semua binatang sambil menjual tiket pada pengunjung. Bila target yang ditetapkan tercapai,kamu bisa naik level.




3. Pet Party (Binatang Peliharaan)

           Bila kita suka mendandani hewan dan mendekorasi ruangan,games ini cocok buat kamu. Pada halaman awal game ini,kamu bisa memilih dan membuat hewan piaraan kreasi kamu sendiri. Setelah itu,kamu bisa berkreasi dengan rumah dan kebun kamu.
           

cr : Girls Magazine 

Ayo! Dicoba games-nya ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar